Indonesia dan Selandia Baru Perkuat Kerja sama di bidang Pariwisata
0
October 14, 2013
John Philip Key selaku Perdana Menteri(PM) Selandia Baru, mengatakan "kerja sama dengan Indonesia merupakan keharusan sebagai negara yang bertetangga" fokus terbaik yaitu di sektor Wisata dengan mengembangkan industri Pariwisata alam dan pembangunan taman nasional.
"Bahasa Maori mirip bahasa Indonesia. Lebih dari itu, keindahan alam, tidak saja hanya menjadi kekuatan daya tarik Selandia Baru, tapi juga Indonesia" ucap Key, di konferensi Tri Hita Karana, Pariwisata dan Pembangunan yang berlanjutan di Nusa Dua-Bali.
"Ini yang menjadi kekuatan banyak negara, termasuk Indonesia dan Selandia baru," kata dia. Key yang juga mantan menteri pariwisata itu mengatakan, Selandia Baru juga Pionir pengembangan pariwisata berbasis keindahan alam yang baik, termasuk membangun taman nasional dengan semangat menjaga dan melindungi kelestarian lingkungan.
Untuk mendorong peningkatan kerja sama di bidang pariwisata alam, KBRI di Wellington bekerja sama dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan maskapai Air New Zealand menyelenggarakan program Family Trip ke Bali bagi para Wartawan dan agen biro perjalanan wisata Selandia Baru pada 25 September-2 Oktober 2013.
Semoga ini menjadi kemajuan bagi Indonesia di bidang Pariwisata.
Tags